BLOG PEMBELAJARAN

Cara Melupakan Mantan Pacar Secara Cepat dan Permanen

Masa remaja memang tidak terlepas dari yang namanya pacaran. Tidak hanya dikalangan anak-anak sekolah tetapi juga menjamur sampai kalangan masyarakat pedalaman. Pacaran sering disebut istilah gaulnya adalah hubungan antara perempuan dan laki-laki remaja dengan tanpa ikatan yang resmi atau sering disebut dengan cinta monyet. Namanya saja cinta monyet terkadang bisa bertahan beberapa bulan dan bahkan hanya beberapa jam saja atau bahkan bisa sampai ke jenjang pernikahan. Masa pacaran bagi para remaja biasanya merupakan masa yang sangat indah ibarat di dunia ini hanya ada mereka berdua. Entah apa yang ada dibenak pikiran mereka jika pada saat pacaran berlangsung. Maklum saya sendiri juga pernah mengalami pacaran namun biasa-biasa saja. Kebanyakan menurut beberapa sumber remaja yang pernah mengalami pacaran pernah mengalami hal-hal yang sebenarnya tidak boleh dilakukan sebelum ada ikatan pernikahan yaitu berzina baik itu berzina kecil maupun yang besar. Perilaku inilah yang terkadang bisa menjiwai sampai lubuk hati yang paling dalam sehingga muncul kenangan-kenangan mereka berdua yang tidak dapat dilupakan. Terkadang pengalaman pait dan manis sering mereka lalui bersama. Sehingga antara keduanya sulit untuk melupakannya.
Namun jika pada suatu ketika mereka dipisahkan oleh sebab yang tak jelas maka keduanya akan timbul perasaan yang gundah alias galau. Terjadinya peristiwa putusnya antara laki-laki dan perempuan inilah yang masih sangat sulit untuk dilupakan antara keduanya. Baik itu perempuan ataupun laki-lakinya. Namun, jika pihak salah satu yang memutuskan pasti dipihak salah satunya sangat merasakan kehilangan yang sangat mendalam betapa perasaannya tidak bisa dibayangkan serasa dunia ini tidak ada artinya lagi. Perasaan inilah bagi para banyak remaja yang belum bisa melupakan mantan pacar sehingga sulit untuk move on. Istilah kerennya yaitu jika dalam menjalani kehidupan tak ada artinya tanpa si dia. Meskipun diberi motivasi keluarganya terkadang tidak banyak remaja yang mengalami kasus tersebut yang bisa bangkit kembali. Meskipun bisa bangkit tetapi tetap dibayang-bayangi sang mantan yang sudah pernah singgah didalam hatinya. Tidak banyak dari mereka yang mengalami stress dan akhirnya ada yang melakukan bunuh diri ada juga yang melakukan jalan pintas yaitu dengan melakukan guna-guna supaya sang mantan yang didambakan bisa kembali ke pelukannya. Ada beberapa juga yang melakukan usaha-usaha secara spiritual supaya sang dambaan bisa kembali ke pelukan hatinya. Tentu saja ada yang mengunakan jalan dari arah kanan dan kiri. Menurut beberapa pengalaman rasa bayang-bayang ini jika tidak segera diobati maka akan terbawa sampai tua nanti. Meskipun sampai memiliki anak dan cucu tetap saja masih ada banyan-bayang sang mantan. Secara keseluruhan penyakit bayang-bayang mantan ini merupakan sifat setan yang tujuannya agar manusia hidup di dunia tidak semakin dekat dengan Tuhan tetapi semakin dekat dengan kemaksiatan. Oleh sebab itulah, keimanan seseorang bisa diukur melalui kasus seperti ini. Terkadang remaja menginginkan pasangan pacarnya dengan dalih tertentu misalnya karena dia cantik, karena dia ganteng, karena dia kaya. Hal inilah yang menjadi penyebab utama dari tujuan pacaran yang masih salah kaprah. Jika tujuan didasarkan dengan hal tersebut maka akan cenderung kepada hal-hal yang maksiat. Terus bagaimana pacaran yang baik itu menurut pandangan moralnya?. Secara umum pacaran menurut segi moral tidak disebutkan secara tersurat tetapi unsur pacaran bisa dihubungkan dengan perkenalan antara pihak laki-laki dan perempuan secara mendalam baik itu remaja atau sudah dewasa. Itupun diantara keduanya sudah siap dari segi manapun. Jika konsep yang dibawa oleh agama Islam pacaran lebih dikonsepkan dengan Ta’aruf yaitu proses perkenalan antara laki-laki dan perempuan sebelum dijadikan pendamping hidupnya.
Langsung saja daripada panjang lebar kita membahas pengalaman pacaran, sekarang tiba saatnya bagaimana cara melupakan mantan pacar secara mudan dan permanen alias selama-lamanya dalam artian memang Allah belum memberikan jodohnya. Jika itu memang jodoh kita maka pada suatu saat nanti Allah pasti akan memberikan kepada kita. Berikut ini ada beberapa tips bagi para remaja maupun dewasa yang sedang mengalami putusnya cinta supaya bisa melupakannya diantaranya:
PRINSIP JANGAN HARUS MEMILIKI
Dari awal sudah memiliki prinsip jika pacar yang sedang kita pacari ini belum tentu selama-lamanya milik kita. Sebelum ada ikatan yang resmi menurut agama dan Negara. Maksud dari prinsip ini adalah bahwa jodoh itu ada di tangan Tuhan jadi kita tidah boleh berlebi-lebihan dalam menjalani pacaran supaya jika kita mengalami gagalnya pacaran tidak akan merasa kehilangan. Memang sangat sulit jika kita sudah memiliki konsep jika pacar pertama adalah selama-lamanya sebenarnya hal ini kurang benar. Terus bagaimana caranya jika sudah terlanjur memiliki konsep seprti ini?. Caranya yaitu kita membangun konsep awal lagi bahwa Allah sudah memilihkan jodoh untuk kita di waktu yang kita belum tahu kapan datangnya. Oleh sebab itu kita bisa melakukannya dengan cara mendekatkan diri kepada sang pencipta.
BERDOA MERUPAKAN HAL YANG UTAMA
Berdoa kepada Tuhan Sang Pencipta Alam. Semua ini pasti akan kembali kepada-Nya. Oleh sebab itu pasrahkan semuanya kepada-Nya supaya hati dan pikiran kita bisa tenang pada saat mengalami hal-hal yang burup pada diri kita. Bahwa semua ini adalah kehendak-Nya meskipun di hati kita sangat pahit namun Tuhan memiliki rencara yang lebih manis untuk kita.
MENDEKATLAH KEPADA KELUARGA
Pegangan ini jangan sampai terlepas jika memiliki masalah tentang percintaan maka jangan malu-malu untuk disampaikan kepada keluarga terdekatnya baik itu ayah, ibu, atau saudara-saudaranya. Hanyalah keluarga yang bisa mengertti isi hati kita jika kita sedang mengalami kesusahan. Kelaurga merupakan penolong disaat kita sedang suka maupun duka. Jangan sampai mencurahkan isi hati kita kepada teman yang belum tentu tau seluk beluk kita nanti ujung-ujungnya disebarkan berita yang tidak benar tentang kita. Kecuali teman yang sudah mengerti lama tentang kita. Oleh sebab itu, jika kita akan mendekati pasangan haruslah ijin kepada keluarga terlebih dahulu agar tau kita sedang menjalin hubungan dengan siapa. Keluargalah yang bisa menentukan baik buruknya pada saat kita menjalani hubungan atau pacaran.
CURHAT DENGAN TEMAN DEKAT
Curhatlah kepada teman dekat kita yang dipercaya bisa menjaga kerahsiaan kita. Jangan sampai salah memberi curahan hati kita kepada teman yang tidak bisa menjaga kerahasiaan. Dan lebih diutamakan teman yang sesame jenis.
ALIHKAN PIKIRAN YANG NEGATIF KEPADA KEGIATAN-KEGIATAN YANG BERMANFAAT
Kegiatan ini bisa berhubungan dengan hobi dan pekerjaan rumah lainnya. Jika kita beraktifitas maka pikiran-pikiran tentang mantan secara perlahan akan hilang namun, dengan syarat jangan membayang-bayangi mantan secara terus menerus.
JANGAN LANGSUNG MENCARI PENGANTI
Jangan mencari penganti terlebih dahulu sebelum kita bisa melupakan sepenuhnya. Jika ini terjadi maka akan muncul perasaan cinta karena alasan untuk menutupi bayang-bayang si mantan. Bahkan perasaan ini akan terbawa sampai tua nanti. Usahakan jika akan mencari pengantinya menunggu sampai keadaan kita merasa tenang dan stabil terlebih dahulu.
MENGHAPUS KENANGAN MANTAN
Hapus kenangan yang berkaitan dengan si mantan baik itu berupa foto-foto maupun barang-barang lainnya yang akan membuat kita ingat kepada kita. Jika kita tidak bisa membuang jauh kenangan itu maka kita belum bisa melupakan sepenuhnya. Kuncinya yaitu pada diri kita tergantung kita mau move on atau tidak.
JANGAN BENCI KEPADA MANTAN
Jangan memiliki rasa benci terhadap mantan kita karena rasa kebencian inilah yang akan tertanam sangat dalam di dalam hati kita. Usahakan jalan ini adalah yang terbaik untuk keduanya.
RAIHLAH CITA-CITAMU
Fokuslah pada cita-cita kita. Prinsip ini sebagai senjata yang paling ampuh untuk memotivasi bagi para mantan untuk menjadikan makna hidupnya lebih berguna lagi. Sebenarnya dorongan ini masih ada kaitannya dengan perasaan emosional dikarenakan kita diputus oleh pacar sehingga memiliki dorongan untuk melakukan hal yang lebih baik lagi. Oleh sebab itu alasan ini lebih dianjurkan jika memang akan merubah kehidupannya yang lebih baik lagi asalkan jangan ada rasa kebencian kepada mantan.
BERHENTI BERBICARA MANTAN
Jangan menjadikan mantan sebagai pokok pembahasan setiap kita berbicara kepada keluarga dan teman kita. Hal inilah yang sering terjadi jika kita kehabisan materi dalam berbicara maka kita akan membicarakan masalah mantan. Sebenarnya ini akan membuat kita akan tambah sulit dalam melupakan sang mantan.
MENCARI PENGANTI YANG LAIN
Senjata yang paling terakhir yaitu mencari pacar lagi asalkan dengan syarat kita sudah sepenuhnya bisa melupakan bayang-bayang sang mantan. Syarat yang tidak boleh ditinggalkan yaitu tidak boleh mempunyai prinsip mencari pacar yang wajah dan prilakunya mempunyai kemiripan dengan sang mantan. Jika hal ini dilakukan maka akan membuat kita mengingat mantan lagi.

Mungkin itu saja yang bisa saya bagikan mengenai cara melupakan mantan pacar semoga bisa bermanfaat bagi para pembaca. Pengalaman ini bersumber dari kehidupan pribadi saya dan curahan hati teman-teman saya. Pada intinya yaitu carilah jalan menuju cita-cita kita dengan tanpa membawa beban bayang-bayang sang mantan. 
Labels: TA'ARUF

Thanks for reading Cara Melupakan Mantan Pacar Secara Cepat dan Permanen. Please share...!

1 Comment for "Cara Melupakan Mantan Pacar Secara Cepat dan Permanen"

This comment has been removed by the author. - Hapus

Back To Top